Subscribe Us

Header Ads

Kenali Yuk! Bahaya Bagi Anak Jika Tidak Mengonsumi Sayur Sejak Usia Dini


Anak Susah Makan Sayur? Jika Terus Biarkan Ini Yang Akan Terjadi Pada Si Kecil

Info-Mantapqu.com - Banyak sekali orang tua yang resah terhadap si kecil yang enggan memakan sayur dan buah, tetapi mereka lebih suka memakan makanan ringan seperti Snack atau Ciki padahal gizi yang terdapat pada makanan tersebut sangat kurang bahkan tidak ada sama sekali.

Selain itu banyak manfaat atau kandungan nutrisi yang terdapat pada sayur dan buah dapat membantu mempercepat pertumbuhan anak dan dapat memperkuat imun pada anak.

Ini saatnya bagi orangtua mengajak atau membujuk Si buah hati kita atau Si kecil memakan sayur - sayuran dan buah - buahan, Karena jika tidak memakan sayur sejak Usia dini akan mengalami berbagai dampak! Apa saja dampak jika tidak makan sayur? Yuk Kita Simak!.

Risiko Bagi Anak Jika Tidak Makan Sayur.

1. Gangguan Pencernaan

Sayur dan buah adalah sumber utama serat bagi manusia, Serat sangat diperlukan oleh tubuh untuk mencerna makanan yang masuk. Maka dari pada itu jika tidak makan sayur atau sumber serat akan mengalami gangguan pencernaan seperti Sembelit, Susah Buang Air Besar, hingga Radang Usus sehingga pencernaan akan rusak.

2. Kekurangan Gizi

Serat sangat dibutuhkan oleh manusia karena memiliki beberapa nutrisi yang tidak dapat digantikan sumber pangan lainya, karena beragam nutrisi sangat di butuhkan dalam masa tumbuh kembang Anak.

Kekurangan nutrisi - nutrisi tersebut yang akan mempengaruhi gizi tersebut sehingga sang anak akan kekurangan gizi. Kekurangan gizi akan mengakibatkan sang anak Sulit tumbuh dan berkembang serta gangguan fungsi tubuh mulai dari Sistem saraf, Penglihatan, hingga kemampuan berfikir anak. 

3. Kelebihan Berat Badan

Jika si Kecil susah makan sayur maka dampak selanjutnya yaitu kelebihan berat badan, karena anak lebih cenderung ke lauk pauk di bandingkan dengan sayur maka dari pada itu akan mengakibatkan kadar lemak tak terkontrol dan makanan - makanan tersebut susah atau lama di cerna sehingga saat proses pembakaran lemak tidak maksimal lama kelamaan akan menumpuk sehingga berat badan akan lebih cepat naik. Kelebihan berat badan akan memicu Obesitas.

4. Penyakit Kronis

Jika sang anak tidak mengonsumsi sejak usia dini, sang anak akan kehilangan imun tubuhnya sehingga si Kecil rentan terserang berbagai macam penyakit seperti Diabetes, Penyakit Jantung bahkan sampai Kanker.

Info-Mantapqu.com - Pasalnya sayur dapat memperbaiki sel dan jaringan yang rusak dapat mencegah berbagai macam penyakit, jika terus mengonsumsi tinggi kalori seperti Kacang - kacangan maupun daging tanpa di imbangi makan sayur bisa membahayakan Si Kecil

Post a Comment

0 Comments